Pamali Dusun Pocong adalah film horor yang bercerita tentang tiga petugas medis dan dua penggali kubur yang ditugaskan ke sebuah dusun terpencil yang sedang dilanda wabah penyakit. Di sana, mereka mengalami teror pocong yang mengancam nyawa mereka.
Sinopsis Film
Film ini bercerita tentang sebuah desa yang terkena wabah penyakit misterius. Wabah tersebut sudah menghantui warga desa selama sebulan.
Tiga petugas medis dan dua penggali kubur ditugaskan untuk membantu sebuah dusun terpencil yang baru terkena wabah. Setibanya di sana, mereka mulai menyadari ada kemunculan Pocong di dusun tersebut. Apakah semua ini berkaitan dengan adat istiadat di dusun tersebut? Atau ada adat istiadat yang dilanggar oleh mereka
Pemeran:
- Fajar Nugra sebagai Cecep
- Yasamin Jasem sebagai Mila
- Dea Panendra sebagai Gendis
- Arla Ailani sebagai Puput
- Bukie B. Mansyur sebagai Deden
- Anantya Kirana sebagai Eneng
- Whani Darmawan sebagai Mang Ujang
- Wina Marrino sebagai Ceu Imah
- Ence Bagus sebagai Mang Yusuf
- Dyland Pros sebagai tim SAR 1
- Sarah Viloid sebagai tim SAR 2
Film ini digarap oleh rumah produksi Lyto Pictures dengan menggandeng Boby Prasetyo sebagai sutradaranya. Film ini dilatarbelakangi tradisi Indonesia yaitu Sunda.